Situ Lengkong - Panjalu
Situ Lengkong Panjalu merupakan perpaduan antara objek wisata alat dan objek wisata budaya. Di objek wisata ini kita bisa menyaksikan indahnya danau (situ) yang berhawa sejuk dengan sebuah pulau terdapat di tengahnya yang disebut Nusa Larang. Di nusa ini terdapat Makam Hariang Kencana, putra dari Hariang Borosngora, Raja Panjalu yang membuat Situ Lengkong pada masa beliau menjadi raja kerajaan Panjalu.
Untuk menghormati jasa para leluhur Panjalu, maka sampai saat ini warga keturunan Panjalu biasa melaksanakan semacam upacara adat yang disebut Nyangku. Acara ini dilaksanakan pada tiap-tiap bulan Maulud dengan jalan membersihkan benda-benda pusaka yang disimpan di sebuah tempat khusus (semacam musium) yang disebut Bumi Alit.
Kegiatan wisata yang bisa dilaksanakan di sini antara lain: berperahu mengelilingi nusa, memancing, camping, dan sebagainya.
Objek wisata ini terletak di Desa/Kecamatan Panjalu dengan jarak kurang lebih 41 km dari kota Ciamis ke arat utara.
Tentunya acara adat Nyangku Di Situ Lengkong Panjalu ini adalah sebuah warisan kebudayaan yang harus tetap dilestarikan khsusnya untuk masyarakat Sunda. Banyak sekali hikmah yang bisa kita petik dari acara Adat Nyangku ini, yaitu sebuah bukti bahwa Islam telah telah disyi'arkan di Tatar Galuh Parahiyangan pada waktu itu dan acara Nyangku yang dilakukan pada setiap Bulan Mulud juga mengindikasikan bahwa nenek moyang kita telah mewariskan suri tauladan bagaimana cara yang harus kita lakukan untuk mengungkapan rasa kecintaan kita kepada Nabi Muhammad Saw.
Kebetulan saya mendapatkan informasi dari Bapak Ir. Enang Supena selaku ketua Yayasan Borosngora Cabang Jakarta, Beliau mengatakan bahwa acara Upacara Adat Tradisi Nyangku di Situ Lengkong Panjalu pada tahun 2010 akan dilakukan pada hari Kamis tanggal 11 maret nanti.(mus)
2 comments
mampir kang
mantap sekali situ lengkong ..keindahan alamnya masih alami banget
Posting Komentar